UPT Laboratorium Pengujian PUPR Provinsi Riau melakukan kunjungan ke UPT Laboratorium Pengujian PUPR Kabupaten Kampar dalam rangka mempererat sinergi, meningkatkan koordinasi, serta berbagi pengalaman terkait pengujian material konstruksi dan mutu pelayanan laboratorium di lingkungan PUPR. Kunjungan ini dipimpin oleh Kepala UPT Laboratorium PUPR Provinsi Riau, Bapak Hamdan, ST, MT, beserta tim, dan disambut oleh Kepala Bidang Jalan dan Jembatan Dinas PUPR Kabupaten Kampar, Bapak Afrudin Amga, ST, MT, serta Plt. Kepala UPT Laboratorium Pengujian PUPR Kabupaten Kampar, Bapak Syafrianto, ST, bersama jajaran.
.jpeg)
Selama kunjungan berlangsung, kedua belah pihak mengadakan diskusi dan sesi berbagi pengalaman mengenai penerapan standar operasional dalam pengujian material seperti beton, tanah, dan aspal. Pembahasan juga mencakup penerapan sistem manajemen mutu laboratorium, termasuk berbagai tantangan teknis yang dihadapi serta strategi untuk meningkatkan kualitas pelayanan pengujian. Setelah sesi diskusi, rombongan melanjutkan peninjauan langsung ke laboratorium untuk melihat fasilitas, peralatan, serta proses pengujian secara menyeluruh. Kegiatan kemudian ditutup dengan sesi foto bersama sebagai simbol terjalinnya sinergi dan komitmen bersama dalam peningkatan kualitas layanan laboratorium PUPR.

Kunjungan ini menghasilkan komunikasi dan koordinasi yang semakin erat antara UPT tingkat Provinsi dan Kabupaten. Melalui kegiatan kolaboratif ini, diharapkan sinergi antar UPT Laboratorium PUPR dapat terus diperkuat untuk mendukung penyediaan layanan pengujian yang lebih profesional dan berstandar, sebagai bagian dari upaya mewujudkan pembangunan infrastruktur yang berkualitas di Provinsi Riau, khususnya di Kabupaten Kampar.
